BISMILLAHIRRAHMANIRRAHIM

Al-Faqiir ilaa Ridhaa Rabbihi Eka Wahyu Hestya Budianto

  خَٰلِدِينَ فِيهَا لَا يُخَفَّفُ عَنۡهُمُ ٱلۡعَذَابُ وَلَا هُمۡ يُنظَرُونَ ١٦٢
Artinya: “Mereka kekal di dalam laknat itu; tidak akan diringankan siksa dari mereka dan tidak (pula) mereka diberi tangguh.”

Firman-Nya (خالدين فيها), artinya mereka akan terus menerus mendapatkan laknat sampai hari kiamat kelak. Lalu laknat itu menjadi teman setia mereka di dalam neraka Jahanam.

Firman-Nya (لا يخفف عنهم العذاب), artinya apa yang mereka rasakan itu tidak akan pernah berkurang. Firman-Nya (ولا هم ينظرون), artinya siksa itu tidak akan dialihkan dari mereka meski hanya sekejap saja, tetapi siksa itu akan terus menerus dan berkesinambungan.


PEMBAHASAN LENGKAP TAFSIR ALQURAN & ASBABUN NUZUL


Wallahu Subhaanahu wa Ta’aala A’lamu Bi Ash-Shawaab



The Indonesiana Center - Markaz BSI (Bait Syariah Indonesia)